Saturday, June 27, 2009

Menjadi top 10 di google dengan joomla

Membuat website menjadi search engine friendly merupakan suatu keharusan terutama bagi anda yang menginginkan website anda dikunjungi oleh banyak pengunjung. Yang di maksud search engine friendly sendiri adalah membuat sebuah website dapat dikenali atau mudah di baca oleh search engine.

Dengan membuat website anda search engine friendly maka akan meningkatkan peluang website anda untuk menjadi top 10 di seach engine result. Dengan demikian pengunjung akan terus mengalir dan anda dapat memanfaatkan pengunjung tersebut untuk berbagai keperluan.

Sebuah website dinamik yang mempunyai alamat URL selalu berubah-ubah dan mengandung angka angka merupakan sebuah contoh yang buruk tentang search engine friendly.
(Contoh URL : ww.domainku.com/index.php?option=com_content&task=view&id=xx&itemid=xx)
Dengan kata lain jika anda ingin membuat website anda search engine friendly maka anda harus merubah URL website anda dari dinamik menjadi statik. Contoh URL : (www.domainku.com/category/judul-artikel)

Joomla dapat memberikan fasilitas untuk melakukan hal tersebut diatas. Untuk melakukannya, silahkan lakukan hal sebagai berikut:
   1. Login sebagai administrator
   2. Pilih menu site kemudian pilih menu global configuration
   3. Pada menu seo settings yang berada pada sebelah menu silahkan pilih semua option menjadi        yes.
   4. sebelum anda merubah pilihan Use Apache mod_rewrite menjadi yes silahkan anda        merubah file htaccess.txt menjadi .htaccess lalu upload ke direktori website anda.
Setelah langkah diatas sebenarnya web anda sudah Search engine Friendly. Namun anda dapat menambahkan komponen-komponen external seperti SH404 atau joomSEF untuk mengoptimalkan fungsi Seo Frriendly. Komponen komponen ini memiliki seting yang lebih banyak untuk mengoptimalkan fungsi SEO anda.

0 comments:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com